1. NATIONAL IDENTITY
National Identity adalah sebuah klaster riset yang fokus meneliti terkait nasionalisme melalui pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Salah satu riset dalam kluster ini diselenggarakan atas kerjasama dengan Konsorsium Psikokultural Indonesia (KPI). Kluster ini diketuai oleh Dr. Wenty Marina Minza, M.A & Acintya R, S.Psi., M.A.
2. PRASANGKA TERHADAP KELOMPOK ETNIS TIONGHOA
Prasangka terhadap Kelompok Etnis Tionghoa adalah sebuah riset klaster yang memiliki dua fokus penelitian. Penelitian pertama menjawab pertanyaan mengenai kaitan prasangka terhadap Kelompok Etnis Tionghoa dengan proses akulturasi budaya. Penelitian kedua berfokus pada impilasi Implicit Theory terhadap prasangka kepada prasangka terhadap kelompok etnis Tionghoa. Kedua riset tersebut menggunakan pendekatan kuantitatif dan diketuai oleh Haidar Buldan Thontowi, S.Psi., M.A., Ph.D.
3.RELASI PERTETANGGAAN
Relasi Pertetanggaan adalah sebuah kluster riset yang meneliti hubungan individu dengan masyarakat di lingkungan pertetanggaan di Indonesia menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Kluster penelitian ini dipimpin oleh Dr. Wenty Marina Minza, M.A.
4. SENI BUDAYA
Seni Budaya adalah kluster riset yang meneliti dinamika dan proses psikologis yang dialami oleh penari Tari Bedhaya di Kraton Yogyakarta. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Kluster penelitian ini dipimpin oleh Satwika Rahapsari, S.Psi, M.A., R-DMT.
5. MENTAL HEALTH
Mental Health adalah kluster riset yang meneliti mengenai kesehatan mental mahasiswa Universitas Gadjah Mada dan variabel-variabel apa saja yang berkaitan. Penelitian ini menggunakan mendekatan kuantatatif melalu survei. Kluster penelitian ini dipimpin oleh Adelia Khrisna Putri, S.Psi., M.Sc.
6. Disabilitas
Disabilitas adalah kluster riset yang meneliti mengenai menggunakan metode literature review atau kajian pustaka. Kluster penelitian ini dipimpin oleh Pradytia Putri Pertiwi, S.Psi, Ph.D
7. RISET TWITTER COVID-19
Riset Twitter Covid-19 merupakan kluster riset yang meneliti mengenai fenomena-fenomena di masyarakat selama pandemi melalui cuitan di media sosial Twitter. Cuitan-cuitan ini selanjutnya dianalisis secara tematik. Fenomena-fenomena yang diteliti, antara lain, sebagai berikut. Kluster ini diketuai oleh Haidar Buldan Thontowi, S.Psi., M.A., Ph.D.
a. Indonesia Terserah
Indonesia Terserah merupakan tagar yang populer pada masa awal Pandemi Covid-19 yang menyuarakan tanggapan warganet terhadap peraturan pemerintah dan mobilitas warga yang dianggap sesuka hati dan menghambat penanganan Pandemi. Penelitian ini berfokus mencari tema-tema yang muncul dalam tagar tersebut. Subkluster ini dipimpin oleh Haidar Buldan Thontowi, S.Psi., M.A., Ph.D.
b. Risk Perception Masa PSBB vs PPKM
Risk Perception Masa PSBB vs PPKM meneliti perbedaan persepsi masyarakat terhadap risiko Covid-19 pada masa kebijakan PSBB, yang dimulai awal tahun 2020, dengan masa kebijakan PPKM, yang dimulai pertengahan 2021. Subkluster ini dipimpin oleh Fakhirah Inayaturrobbani, S.Psi., M.A.